Dalam hidup, begitu banyak yang mesti kita syukuri. Setiap saat, kita menemukan hal-hal sederhana yang membuat kita merasa beruntung, bahagia
PERCAYALAH, hidup bahagia nan enjoy, juga ada di tempat baru yang anda datangi. Situasi baru yang anda rasakan. Di situ anda bisa menikmati buku-buku, mendengar cerita anak-anak kita, ngumpul bareng keluarga kecil. Lalu sore harinya, membunuh waktu memandangi lautan dan senja berjam-jam di tepi pantai sembari bermain dengan kilau butiran pasir.
Di tempat baru itu anda bisa menangkap sesuatu yang baru. Ia kemudian sebagai arah yang membentang luas untuk kita renungkan betapa hidup, penuh akan makna (nilai-nilai Hidup). Ia bersifat transenden. Tak tampak, namun menghadirkan kepuasan teramat dalam (privatif).
Di luar sana, bila anda menceburkan diri dengan beragam aktivitas masyarakat, anda bisa jumpa dan berdialog dengan mereka : para buruh, pedagang, tukang bangunan dan sederet profesi lain. Kita bisa belajar dari kehidupan mereka, bagaimana mereka peras keringat, banting tulang mencari sesuap nasi, berjuang mencari nafkah.
"Di ruang loby ada banyak buku, anda bisa baca," kata recepsionistnya. Siap bos, timpalku.
Bersyukur Setiap Saat
Dalam hidup, begitu banyak yang mesti kita syukuri. Setiap saat, kita menemukan hal-hal sederhana yang membuat kita merasa beruntung, bahagia.
Kita menemukan hal-hal berharga setiap waktu. Kita benar-benar beruntung. Hasrat dan keinginan kita terpenuhi setiap saat. Setiap pagi, kita bisa menikmati sarapan pagi. Setiap kita pengen nyangkring segelas kopi, teh atau yang lainnya, kita menikmatinya begitu mudah.
Bayangkan jika untuk ngopi saja, anda merasa kesulitan. Hanya sekedar ngopi saja anda tidak menikmati. Kok kita ribet sekali untuk tidak syukur ? Bersyukurlah, segala sesuatu yg kita inginkan, terpenuhi.
Banyak hal yang harus kita syukuri. Setiap saat, jika hendak ke suatu tempat, kita tiba dengan selamat. Jika kita terlambat, tetapi kita masih sehat dan baik-baik saja. Kalaupun terjadi, sesuatu dan lain yang melukai kita, toh kita masih bisa tersenyum.
Betapa beruntungnya kita semua. Kita masih bisa menikmati hari-hari dengan bahagia.
Siapa saja, jika Anda menjadi manusia yang selalu merasa beruntung, Anda orang hebat. Sebab, merasa beruntung adalah wujud dari rasa syukur pada Allah.
Seperti pagi ini, saya begitu bahagia menikmati sarapan pagi. Selepas itu ngopi atau minum apa saja sesuai selera anda masing-masing
Apa saja yang membuat anda menjadi manusia beruntung hari ini....? Masihkah anda tidak bersyukur dengan apa yang anda peroleh hari ini.....?
Semoga semua kita tetap bahagia. Selalu bersyukur atas apa yang kita nikmati hari ini. Juga hari-hari esok yg akan kita lalui.
Tapi tentu saja, selalu merasa beruntung setiap hari, tak cukup sekedar itu-- sebagai manifestasi 'syukur'. Harus ada nilai-nilai lain yang lebih aktualitatif. Nilai-nilai ini--lalu dapat diwujudkan dan dirasakan secara nyata dalam laku hidup kita dengan orang-orang sekitar.
Peduli pada sesama, suka berbagi, saling memotivasi, profesional, jujur adalah sederet nilai-nilai yang bisa dikembangkan dalam hidup, agar kita jauh dari optimisme yang irasional.
Komentar
Posting Komentar